Logo E-Semari

Selamat Datang di E-SEMARI

Sistem Manajemen Database infrastruktur Permukiman Secara Elektronik yang menyajikan data-data spasial maupun tabular berupa infrastruktur Jalan, Drainase, dan Jembatan di Kalimantan Barat.

Data Spasial Data Tabular

Seputar Perkim Kalbar

Sistem Manajemen Database infrastruktur Permukiman Secara Elektronik yang menyajikan data-data spasial maupun tabular berupa infrastruktur Jalan, Jembatan, Perumahan dan Pemukiman di Kalbar.

Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dilaksanakan dengan mengacu pada Peraturan Gubernur Kalimantan Barat nomor 115 Tahun 2021 Tentang Kedudukan, Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi, Serta Tata Kerja Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat tanggal 30 Juni 2021 yang dipimpin oleh Bapak Yosafat Triadhi Andjioe, St., MM., MT
Visi:

Terwujudnya Kesejahteraan Masyarakat Kalimantan Barat melalui Percepatan Pembangunan Infrastruktur dan Perbaikan Tata Kelola Pemerintahan


Misi:
  • a. Mewujudkan percepatan pembangunan infrastruktur;
  • b. Mewujudkan tata kelola pemerintahan berkualitas dengan prinsip-prinsip Good Governance;
  • c. Mewujudkan masyarakat yang sehat, cerdas, produktif dan inovatif;
  • d. Mewujudkan masyarakat sejahtera;
  • e. Mewujudkan masyarakat yang tertib; dan
  • f.  Mewujudkan pembangunan berwawasan lingkungan.
Membantu Gubernur melaksanakan urusan pemerintahan yang menjadi kewenangan daerah dan tugas pembantuan di bidang perumahan dan kawasan permukiman, serta di bidang pertanahan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
  • a. Perumusan program kerja di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan;
  • b. Perumusan kebijakan di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan;
  • c. Pelaksanaan kebijakan di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan;
  • d. Penyelenggaraan urusan pemerintahan di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan sesuai ketentuan peraturan perundangundangan;
  • e. Pengoordinasian dan pembinaan teknis di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan;
  • f.  Pelaksanaan evaluasi dan pelaporan di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan;
  • g. Pelaksanaan reformasi bi:rokrasi, Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), dan pelayanan publik di lingkungan Dinas;
  • h. Pelaksanaan administrasi di lingkungan Dinas;
  • i.  Pelaksanaan fungsi lain dan tugas pembantuan yang diberikan oleh Gubernur di bidang perumahan, kawasan permukiman, dan pertanahan sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.
1. Peraturan Daerah Nomor 11 Tahun 2019 tentang Perubahan Peraturan Daerah Nomor 8 Tahun 2016 Tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Provinsi Kalimantan Barat.

Statistik Ringkas

  • ±147,307 km²

    Luas total
  • 14

    Jumlah Kota/Kabupaten
  • 174

    Jumlah kecamatan
  • Selengkapnya

femme souriant avec ses collègue au travail

Persebaran Data Spasial

Memuat data kondisi infrastruktur berupa jalan, drainase dan jembatan yang berada di lingkup pekerjaan Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat dengan menyajikan data berbentuk spasial dalam peta. Data spasial dapat diakses pada bagian kanan atas pada menu “SPASIAL”. Data dapat ditampilkan dengan melakukan “Klik” pada [Kabupaten/Kota >> Kecamatan >> Infrastruktur (Jalan/Drainase/Jembatan) >> Desa/Kelurahan] yang diinginkan sehingga akan muncul garis pada peta. Selanjutnya klik peta pada ruas jalan yang diinginkan sehingga dapat dilihat informasi kondisi jalan yang tersedia.

Matriks Data Tabulasi

Menyajikan data kondisi infrastruktur berupa jalan, drainase dan jembatan yang berada di lingkup pekerjaan Dinas Pekerjaan Umum dan Kawasan Permukiman Provinsi Kalimantan Barat dengan menyajikan data berbentuk matriks pada tabel. Data tabel dapat diakses pada bagian kanan atas pada menu “TABULAR”. Data dapat ditampilkan dengan melakukan “Klik” pada [Kabupaten/Kota >> Kecamatan >> Infrastruktur (Jalan/Drainase/Jembatan) >> Desa/Kelurahan] yang diinginkan sehingga akan muncul kondisi infrastruktur dalam bentuk tabular.
femme souriant avec ses collègue au travail

Data Apa yang Bisa Saya Lihat?

  • Luas Wilayah ±147,307 km²
  • Jumlah Kota/Kabupaten 14
  • Jumlah Kecamatan 174
  • Jumlah Penduduk (2024) ±5.695.475 jiwa
  • Kepadatan Penduduk ±37 jiwa/km²
  • Fasilitas Pendidikan 4000+ sekolah
  • Fasilitas Kesehatan 200+ puskesmas & rumah sakit

Akses Data Dengan E-SEMARI

Di Lapangan

Masyarakat maupun stakeholder bisa langsung melihat peta dan informasi PSU melalui perangkat di lokasi tertentu. Hal ini juga akan mempermudah proses verifikasi lokasi untuk program penyediaan sarana, prasarana, dan utilitas umum untuk menunjang kawasan permukiman.

Un portant rempli de vêtements colorés sur des cintres en bois, avec un miroir et une tente en arrière-plan, dans un marché de seconde main.

Secara Online

Melalui portal E-SEMARI, masyarakat dapat menjelajahi peta interaktif dengan layer-layer tematik. Mengunduh data spasial dalam format GIS populer (Shapefile, GeoJSON, KML). Melihat informasi detail tiap wilayah hanya dengan klik polygon di peta. Akses ini tersedia 24 jam dari mana saja, cukup dengan koneksi internet.

homme répare une paire de chaussure bleu

Dari Rumah

Masyarakat serta pihak-pihak yang berkepentingan tidak perlu lagi mengajukan permintaan laporan kondisi jalan, drainase, atau jembatan (PSU) secara langsung ke kantor dinas. Seluruh proses tersebut dapat dilakukan secara daring melalui platform E-SEMARI, baik dari rumah maupun dari kantor nenggunakan laptop atau smartphone sehingga lebih efisien dan transparan.

machine à coudre